Dahlan Minta BUMN Buka Peternakan Sapi di Australia

Sapi-sapi potong yang akan dikirimkan dari Australia ke Indonesia
Sumber :
  • Dok. KJRI Darwin

VIVAnews - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan, Rabu 31 Juli 2013, menyatakan salah satu dari dua perusahaan pelat merah ini akan membeli peternakan sapi di Australia.

Dahlan saat ditemui di Kementerian BUMN menjelaskan, dua BUMN tersebut adalah PT Mega Eltra, anak perusahaan holding PT Pupuk Indonesia, atau PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI).

Menurut Dahlan, salah satu dari dua BUMN ini akan ditunjuk untuk membeli peternakan sapi di Australia. Ia meminta dua BUMN ini untuk mengajukan proposal rencana pengembangan peternakan di Australia.

Ekonomi Global Diguncang Konflik Geopolitik, RI Resesi Ditegaskan Jauh dari Resesi

"Program ini harus terlaksana. Kalau akhirnya dikerjakan oleh Mega Eltra, ya terserah saja," katanya.

Sebelumnya, Dahlan menyatakan ada tiga kandidat BUMN yang rencananya ditunjuk untuk membeli peternakan sapi seluas satu juta hektare di Australia, yaitu Mega Eltra, RNI dan Bulog.

Namun, Dahlan mengeluarkan Bulog dari kompetisi karena menginginkan perusahaan plat merah tersebut untuk fokus pengadaan beras di Indonesia.

"Bulog lebih baik konsentrasi ke masalah beras agar pengadaan beras tidak terganggu lagi," paparnya. (eh)

5 Orang jadi Tersangka Baru Korupsi Timah, Siapa Saja Mereka?
Mahfud MD

Mahfud MD Blak-blakan Soal Langkah Politik Berikutnya Usai Pilpres 2024

Mahfud MD, buka-bukaan mengenai langkah politik dia selanjutnya, usai pelaksanaan dari Pilpres 2024. Mengingat mantan Menkopolhukam RI tersebut bukan kader partai politik

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024