Pameran Franchise Terbesar Digelar di JCC

VIVAnews - Pameran waralaba (franchise) dan lisensi berskala nasional akan digelar di Jakarta Convention Centre pada 13 hingga 15 November 2009. Pameran tahunan ini telah terselenggara tujuh kali dan akan menampilkan 120 merek waralaba dan peluang usaha di Indonesia.

Pameran itu ditargetkan akan dikunjungi 15 ribu pengunjung selama tiga hari penyelenggaraan atau lebih tinggi ketimbang jumlah pengunjung tahun lalu yang sebanyak 12 ribu orang.

Penyelenggara acara, PT Panorama Convex Indah mengatakan pameran kali ini akan diikuti beberapa franchise baru yang ada di Indonesia seperti Sour Sally dan Kimia Farma.

"Bisnis waralaba semakin dipercaya masyarakat, terlihat dari respon dari pengunjung yang hadir pada pameran 2008, sebanyak 50 persen menyatakan akan menginvestasikan di bisnis ini," kata Project Manager Panorama Convex Indah Ayu Junita Rezeki di Jakarta, Kamis, 5 November 2009.

Ayu mengakui, melalui pameran tahunan ini, kurang lebih 40 persen dari peserta menyatakan telah mendapatkan kontrak pembukaan cabang baru.

"Pameran kali ini, didominasi sekitar 40 persen perusahaan waralaba di sektor food and bavarages," kata Ayu. Sisanya, peserta dari sektor pendidikan (15 persen), sektor ritel (15 persen), dan sektor lain (30 persen).

Hanya dengan investasi sebesar Rp 50 ribu per orang, pengunjung bisa masuk ke areal pameran selama tiga hari.

Pameran kali ini juga menghadirkan dua paviliun khusus UKM yang difasilitasi oleh Departemen Perdagangan dan Kementerian Koperasi dan UKM.

antique.putra@vivanews.com

Harga Emas Hari Ini 27 April 2024: Emas Antam Kinclong di Akhir Pekan
Kemenkominfo mengadakan kegiatan chip in

Kemenkominfo Mengadakan Chip In “Periksa Fakta Sederhana”

Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemenkominfo RI) mengadakan kegiatan chip in yang mengusung tema “Periksa Fakta Sederhana” pada tanggal 26 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024