Presiden Pimpin Delegasi RI ke Asean Summit

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan memimpin delegasi Indonesia saat menghadiri Asean Summit ke-16 di Hanoi Vietnam, 7 - 9 April 2010.

Asal-usul Pelat Dinas TNI Palsu Fortuner Pengemudi Arogan yang Ngaku Adik Jenderal

Menteri Luar Negeri Marty Nathalegawa menjelaskan, pertemuan tersebut dalam kerangka pelaksanaan piagam Asean dan mencapai target Asean Economic Community (AEC) 2015.

"Presiden akan menyampaikan kepentingan Indonesia seperti apa, termasuk Indonesia akan senantiasa menempatkan diri pada kemajuan ke arah AEC," kata Marty usai rapat koordinasi di kantor Menko Perekonomian, Jakarta, Senin, 22 Maret 2010.

Menurutnya, Indonesia berkomitmen untuk mempercepat dan memperkuat kemampuan dalam negeri untuk mempersiapkan AEC pada 2015. "Untuk menciptakan serba konektivitas di kawasan Asean dituntut untuk mempunyai kesiapan di dalam negeri," katanya.

Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu menjelaskan, Asean Summit 2010 akan lebih difokuskan pada skedul dan cetak biru (blue print) AEC 2015. "Dalam rangka Asean Economic Community perlu koordinasi dan persiapan yang baik," kata Mari. Dia mencontohkan, beberapa jadwal yang harus dipenuhi di 2010, yakni kesiapan standar, target investasi, dan jasa.

Sementara, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Gita Wirjawan mengaku pemerintah tak menyiapkan target atau penawaran investasi tertentu saat pertemuan regional tersebut. "Tidak ada target atau penawaran baru investasi saat Asean Summit," kata Gita.

hadi.suprapto@vivanews.com

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan

Erdogan: Selama Masih Hidup, Saya Akan Terus Bela Perjuangan Palestina

Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan menegaskan bahwa perjuangan Palestina memberi makna baru pada hidupnya.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024