Investasi naik, Penjualan Mobil Tembus 1,3 Jt

Kunjungan Menteri Perdagangan Gita Wirjawan
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal sekaligus Menteri Perdagangan Gita Wirjawan mengatakan bahwa dengan adanya peningkatan investasi Penanaman Modal Asing di bidang otomotif senilai US$0,4 miliar akan mendongkrak penjualan mobil sebesar 1,3 juta unit dalam jangka waktu dua hingga tiga tiga tahun kedepan.

"Penjualan mobil akan mencapai 1,3 juta untuk 2-3 tahun depan, dikontribusi sejumlah perusahaan mobil Jepang seperti Toyota, Nisan, dan Daihatsu," kata Gita di Gedung BKPM, Jakarta, Senin 23 April 2012

Ke depan, Gita juga optimistis angka penjualan tersebut akan mengalami kenaikan dengan adanya perbaikan di bidang infrastruktur jalan. "Ke depan akan di atas itu. Apalagi, jika pembangunan infrastruktur ditingkatkan," jelasnya.

Kiprah Ninja Xpress Jadi 'Teman' UMKM Bantu Naik Kelas

DP 20%
Gita juga menuturkan, pihaknya tidak khawatir dengan adanya kebijakan Bank Indonesia yang menaikkan aung muka atau Down Payment (DP) perusahaan pembiayaan motor menjadi sebesar 20 persen.

"Ini kaitan spending kredit yang agresif, tetapi mungkin sudah ada pola pikir kenaikan kredit agak sedikit agresif dan harus di kendalikan melalui peningkatan jumlah DP. Itu wajar dan tidak mengatur eksis investasi," ujarnya.

Justru, Gita melanjutkan, dengan adanya kenaikan DP dan iklim investasi yang meningkat akan menopang pertumbuhan ekonomi yang lebih sehat. "Investasi menopang ekonomi kita yang sehat ke depan dan tidak perlu bertabrakan kedua hal tersebut," tambahnya.

Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM).

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024