CEO AirAsia: Saya Senang Lion Air Masuk Malaysia

Air Asia
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - Chief Executive Officer (CEO) AirAsia, Tony Fernandez, menilai masuknya Lion Air ke Malaysia bukan sebagai ancaman bagi maskapai yang dipimpinnya. Bahkan, dirinya justru menyatakan rasa senangnya.

Hakim Guntur Hamzah Tak Terbukti Langgar Kode Etik Meski Punya Jabatan di Asosiasi Pengajar HTN

"Mungkin orang akan terkejut dengan pernyataan ini, tetapi saya senang Lion Air bisa masuk ke Malaysia," kata Tony kepada VIVAnews di Jakarta, Rabu 19 September 2012.

Tony menilai, masuknya Lion Air ke Malaysia adalah upaya fantastis dan nantinya akan memberikan sentimen positif untuk ASEAN. Selain itu, masuknya Lion Air bisa membuat pekerjaan AirAsia lebih mudah, karena mempunyai teman untuk mengorbitkan penerbangan berbiaya rendah.

Qualcomm Snapdragon X Plus, Chipset Pendukung Laptop AI

"Semakin banyak maskapai penerbangan ASEAN akan semakin baik untuk kawasan ini," jelasnya.

Tony menambahkan, masuknya Lion Air membuat peta persaingan dan tantangan menuju ASEAN Open Sky menjadi semakin menarik. "Masih banyak kesempatan yang bisa diambil dari ASEAN Open Sky dan itu merupakan pasar yang amat besar untuk semua maskapai," ujarnya.

Ganjar Beri Sinyal PDIP di Luar Pemerintahan, Gerindra Tetap Ajak Bersama-sama

Ketika ditanya mengenai kemungkinan kompetisi yang semakin tinggi, Tony menjawab enteng, "Saya sudah berkompetisi sejak lahir," ujarnya sambil tertawa.

Membeli Pesawat Baru

Sementara itu, Tony mengungkapkan bahwa maskapainya saat ini berencana membeli pesawat terbang baru. AirAsia akan membeli 100 pesawat.

Namun, dirinya enggan untuk menyebutkan jenis dan kapan pembelian tersebut akan dilakukan. "Kami belum menyetujui apa-apa, semuanya masih didiskusikan. Tetapi, kemungkinan kami akan melakukan pembelian pada 2013," katanya. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya