Empat Hari, Harga Emas Dalam Negeri Tak Bergerak

Ilustrasi emas batangan.
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVAnews - Harga emas batangan di Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia PT Antam Tbk masih tak bergerak selama empat hari perdagangan terakhir. Hari ini, harga logam mulia itu tetap bercokol di level Rp566.200 per gram.
Drama Penalti Diulang Justin Hubner hingga Penalti Gagal Bikin Deg-degan Suporter Timnas

Pada perdagangan Jumat lalu, Senin, dan Selasa kemarin, harga emas untuk ukuran satu gram itu juga bertengger di posisi Rp566.200 per gram.
Anggota DPR Salut Kejagung Berani Usut Dugaan Korupsi di Sektor Tambang

Dikutip dari Logammulia, Rabu 6 Maret 2013, emas batangan ukuran lima gram juga masih sama di level Rp2.618.500. Begitu pula untuk ukuran 10 gram dan 25 gram, yang masing-masing dijual Rp5.322.000 dan Rp13.230.000.
Komentar Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Tembus Semifinal Piala Asia U-23

Harga emas untuk ukuran 100 gram pun masih bercokol di posisi Rp52.740.000 dan ukuran 250 gram Rp131.750.000. Harga beli kembali (buyback) juga ikut bertahan di level Rp491.000 per gram.

Sementara itu, harga emas di bursa berjangka Amerika Serikat berakhir lebih tinggi pada penutupan perdagangan Selasa waktu New York. Kondisi itu didukung pelemahan dolar AS, karena investor memanfaatkan reli indeks di Wall Street.

Harga emas untuk pengiriman April naik US$2,50 atau 0,2 persen menjadi US$1.574,90 per ounce di divisi Comex New York Mercantile Exchange. Emas diperdagangkan tertinggi di level US$1.585,80 dan terendah US$1.571,10 per ounce.

Pada sesi sebelumnya, harga emas naik 10 sen ke level US$1.572,40 per ounce, atau menemukan arah baru setelah tiga hari berturut-turut turun.

"Tampaknya, kekhawatiran investor terhadap risiko perdagangan harian emas bisa dikatakan hampir terhapuskan," kata David Beahm, wakil presiden perusahaan investasi logam mulia, Blanchard & Co, seperti dikutip dari laman Marketwatch, Rabu. (art)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya