Pemerintah Tak Ingin Kesemrawutan Jawa Menular ke Sumatera

Perbaikan Jalan Lintas Timur Sumatera di Bengkalis, Riau
Sumber :
  • Antara/ FB Anggoro
VIVAnews
Tamara Bleszynski Ingin Segera Susul Sang Kakak yang Meninggal, Rindu dan Ingin Bertemu di Mimpi
- Pemerintah saat ini sedang gencar-gencarnya menyegerakan pembangunan jalur tol Trans Sumatera. Pemerintah bahkan telah memutuskan untuk menunjuk perusahaan konstruksi pelat merah, PT Hutama Karya, untuk menggarap jalan sepanjang 2.700 kilometer itu.

Raffi Ahmad Bakal Tanggung Biaya Persalinan Mpok Alpa, Bebas Pilih Rumah Sakit

Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum, Djoko Murjanto, mengungkapkan, percepatan ini dilakukan agar perkembangan wilayah di Sumatera tidak telanjur semrawut seperti yang terjadi di Jawa.
Harry Maguire Setuju Liga Inggris Hapuskan VAR


"Studi pembangunan jalan di Jawa sudah ada sejak tahun 90-an, namun implementasi terlalu lama," ujar Djoko kepada
VIVAnews
, Senin 3 Mei 2013.


Kelambanan implementasi hasil studi ini, menurut Djoko, membuat pembangunan infrastruktur tersalip oleh pertumbuhan ekonomi yang begitu pesat. Akhirnya, kondisi itu membuat banyak penataan yang sudah terencana menjadi berantakan.


Belajar dari situ, menurut Djoko, pemerintah akan membangun Sumatera mulai dari infrastruktur terlebih dahulu sebelum dinamika ekonominya  berkembang pesat.


"Karena, dengan pola ekonomi yang kami lihat sekarang ini, Sumatera itu tidak mungkin tidak berkembang," kata Djoko.


Menurut Djoko, secara bertahap, perkembangan wilayah di Sumatera juga akan ikut terpacu lebih cepat dan rapi daripada yang ada di Jawa, jika
high grade highway
di Sumatera sudah dibangun. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya