Inflasi Zona Euro Turun, Saham AS Menguat

New York Stock Exchange
Sumber :
  • Reuters
VIVAnews
Tony Blair Ucapkan Selamat ke Prabowo Usai Menang Pilpres: Fantastis!
- Saham-saham menguat pada penutupan perdagangan Jumat pekan lalu di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, sehingga mengangkat indeks S&P 500 kembali mencapai rekor.

Motor Delapan Silinder Asal China Siap Meluncur

Seperti diberitakan
Indonesia Sesalkan Palestina Gagal Jadi Anggota Penuh PBB Karena Veto AS
CNBC, Senin 1 September 2014, kondisi ini dipengaruhi aksi investor yang menyambut laporan perkiraan kepercayaan konsumen yang lebih baik dari perkiraan serta telah berlalunya kekhawatiran geopolitik.


Analis menyatakan bahwa laporan menyebutkan sentimen konsumen pada bulan Agustus naik ke level 82,5 dari posisi 81,8 pada bulan sebelumnya.


Menjelang pembukaan perdagangan Jumat, indeks saham berjangka memangkas keuntungan setelah Departemen Perdagangan AS menyampaikan belanja konsumen dilaporkan turun drastis pada Juli ke level 0,1 persen dari posisi pada bulan sebelumnya 0,4 persen.


Data dari luar negeri menunjukkan inflasi zona euro menurun dalam tingkat terendah dalam lima bulan terakhir. Kantor statistik Eurostat Uni Eropa melaporkan bahwa biaya konsumen di 18 negara yang menggunakan euro pada bulan Juli naik 0,3 persen (year on year).


"Ekonomi AS terus menunjukkan kekuatan dan deflasi di Eropa semakin memburuk serta menyebar melalui zona euro, seperti yang kita lihat dalam jumlah CPI saat ini, yang membawa kita kembali ke kenyataan bahwa cepat atau lambat (Presiden Bank Sentral Eropa Mario) Draghi akan harus menggunakan beberapa jenis pelonggaran kuantitatif. Itu positif, juga untuk saham AS," ujar Peter Cardillo, analis Rockwell Global Capital.


Indeks Dow Jones Industrial Average ditutup naik 18,88 poin (0,1 persen) ke level 17.098, 45. dow Jones naik 0,6 persen untuk sepekan kemarin dan 3,2 persen pada Agustus.


Naik 0,8 persen dari seminggu yang lalu dan 3,8 persen untuk bulan ini,


Indeks S&P 500 ditutup naik 6,63 poin, (0,3 persen) ke level 2.003,37. Saham sektor keuangan berkinerja terbaik di antara 10 kelompok industri utama.


Adapun indeks Nasdaq naik 22,58 poin, (0,5 persen) ke level 4.580,27. Indeks Nasdaq naik 0,9 persen untuk sepekan lalu dan 4,8 persen untuk Agustus.


Total saham yang diperdagangkan di Bursa Efek New York mendekati 617 juta unit saham dengan Volume Komposit mencapai 2,3 miliar unit saham.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya