Hotman Paris Silaturahmi ke Rumah Korban Lamborghini

Hotman Paris usai diperiksa penyidik Satlantas Polres Jakarta Utara
Sumber :
  • VIVAnews/Fajar Ginanjar Mukti
VIVAlife
Bikin Silau, Harga Emas Antam Kembali Tembus Rekor Tertinggi
- Pengacara kondang, Hotman Paris Hutapea berencana mengunjungi kediaman almarhum Dedi Sulaeman, yang tewas akibat kecelakaan lalu lintas bersamanya di ruas tol bandara Soekarno-Hatta KM 17. Hotman segera akan menemui keluarga korban.

Persebaya Bertekad Bangkit Lawan Persib

“Iya, rencananya malam ini saya mau silaturahmi ke rumah Dedi sebagai rasa kemanusiaan saya kepada sesama korban. Silaturahmi dan sebagai rasa syukur, karena saya masih hidup,” kata Hotman saat dihubungi
Beri Minuman Bekas ke Sus Rini, Perilaku Manner Nagita Slavina Jadi Sorotan
VIVAlife melalui telepon, Senin 6 Oktober 2014.


Hotman akan mengunjungi rumah korban untuk menunjukkan kepeduliannya, sekaligus memberikan bantuan terhadap keluarga korban di Jalan Sucipto, Kelurahan Belendung, Tangerang.


“Itu hanya sebagai ungkapan duka cita, karena kita sama-sama korban. Saya tegaskan, itu hanya ungkapan duka cita,” katanya lagi.


Sebelumnya,
Hotman mengaku tidak bersalah atas kejadian nahas yang menimpanya, saat hendak bermain golf bersama para sejumlah pengusaha di Pantai Indah Kapuk itu.

Menurutnya, kejadian itu berawal, setelah mobil boks mengalami pecah ban. Saat itu, mobil boks yang berada di lajur paling kiri meletus dan oleng ke arah kanan.

"Kebetulan, di sebelahnya ada pula bus pariwisata. Bus itu juga ke kanan. Sedangkan saya yang berada sejajar otomatis panik. Saat kejadian, mobil saya berada di lajur paling kanan. Saya itu korban," tutur Hotman Paris kepada VIVAnews, Senin 6 Oktober 2014.

Dia membantah, jika disebutkan tengah membetot Lamborghini dalam kecepatan tinggi. Sebab, kejadian itu dikatakannya terjadi beberapa ratus meter, saat ia baru masuk Pintu Tol Ancol, Jakarta Utara. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya