Soekarwo Minta Pertamina Perhatikan Stok BBM

Pengendara sepeda motor mengisi bahan bakar
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews
Gak Nyangka, Istri Bintang Emon Dinyatakan Positif Narkoba
- Gubernur Jawa Timur Soekarwo meminta Pertamina memperhatikan stok bahan bakar minyak (BBM) premium dan solar. Ini menyusul, rencana pemerintah menaikkan harga bahan bakar bersubsidi itu.
Terima Kunjungan LBBP Jepang, Menaker Berharap Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Jepang Meningkat

"Jangan sampai kehabisan, sebab kertersediaan stok sangat penting bagi masyarakat. Jika stok banyak, pasti masyarakat tidak panik,” ujar Soekarwo saat menerima GM Marketing Operation Region V Pertamina Giri Santoso, Jumat 31 Oktober 2014.
Skenario Tante Bunuh Keponakan di Tangerang, Ambil Perhiasan Korban Biar Dikira Kasus Pencurian


Ia mengatakan, Pertamina juga harus melakukan sosialisasi terkait ketersediaan stok BBM. Pertamina diharapkan bisa mengimbau masyarakat, agar tidak panik.


Rencananya, Pemprov Jatim melalui Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral juga ikut membantu mensosialisasikan ketersediaan stok BBM.


Soekarwo juga minta Pertamina bekerja sama dengan Polda Jatim dan Kodam V-Brawijaya menjaga keamanan dan ketertiban, terutama saat terjadi antrean di SPBU-SPBU. 


GM Marketing Operation Region V Pertamina Giri Santoso, melaporkan bahwa hingga saat ini stok BBM lebih banyak 20 persen. Berdasarkan mekanisme yang ada, begitu stok turun, kapal penyedia stok BBM datang.


"Kami menjaga, agar tidak sampai stoknya habis," katanya.


Saat masyarakat mengalami kepanikan, permintaan BBM bisa naik sampai 50 persen. Untuk itu, pihaknya telah mempersiapkan stok BBM yang cukup, agar kebutuhan masyarakat terpenuhi.  "Ketersediaan rutin BBM dilebihi,” katanya. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya