IHSG Terus Melemah, Asing Jenuh Beli

Penutupan IHSG di Bursa Efek Indonesia
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - Indeks harga saham gabungan (IHSG) hingga akhir sesi perdangan siang hari ini, Selasa 25 November 2014, masih dalam tren terkoreksi. Tercatat, IHSG turun sebesar 15,92 poin atau 0,31 persen ke level 5,125.84.

Pengamat Pasar Modal Andre Mahardika, kepada VIVAnews, mengatakan bahwa melemahnya indeks saham seiring dengan kondisi pasar yang saat ini sudah berada di area jenuh beli.

Menurut dia, pergerakan indeks saham cenderung akan melanjutkan pelemahannya sampai perdagangan berakhir sore hari nanti. Indeks saham, diperkirakan bergerak di kisaran 5.107-5.164.

"IHSG masih mengonfirmasi tren menurun sepanjang perdagangan hari ini," tutur Andre, melalui pesan singkatnya.

Sebagai informasi, IHSG dibuka turun pada pagi hari tadi sebesar 4,73 poin atau 0,09 persen di level 5.137,03.

Selain itu, melemahnya indeks saham pada akhir sesi I, disertai dengan 109 saham naik, 141 saham turun, dan sebanyak 93 saham tidak berubah.

Untuk volume perdagangan mencapai 3,41 miliar saham ,senilai Rp2,12 triliun.

Berdasarkan pantauan VIVAnews dari Bursa Efek Indonesia, level tertinggi indeks saham sementara berada di 5.143,22 dan level terendah sementara di 5.121,02.

Cegah Informasi Simpang Siur, Jemaah Haji Diimbau Tak Bagikan Kabar Tidak Benar di Media Sosial


BACA JUGA:

Usulan Kejaksaan Izinkan Lima Smelter Perusahaan Timah Tetap Beroperasi Disorot

(asp)

Kim Min-jae saat Napoli melawan Inter Milan

6 Pemain yang Bisa Didatangkan Inter Milan, dari Juara Serie A hingga Penantang Liga Champions

Pada Senin, 22 April, Inter Milan meraih Scudetto ke-20 dalam sejarah mereka, dan cara mereka memastikannya tidak bisa lebih memuaskan lagi.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024