Investasi di Donggala Terkendala Pasokan Listrik

Pengamat Kelistrikan Okky Setiawan
Sumber :
  • Istimewa

VIVAnews - Kabupaten Donggala Provinsi Sulawesi Tengah memiliki banyak potensi sumber daya alam yang belum digarap maksimal. Salah satu kendalanya karena belum tersedianya pasokan listrik dalam jumlah yang memadai.

"Pada dasarnya, Provinsi Sulawesi Tengah itu masih sangat kekurangan pasokan listrik. Donggala, saat ini mengalami byar-pet, bagaimana mungkin bisa menarik investor," kata Staf Khusus Bupati Donggala Bidang Ekonomi, Okky Setiawan di Jakarta, Minggu, 14 Desember 2014.

Menurut Okky, yang juga dikenal sebagai pengamat kelistrikan, Donggala memiliki banyak potensi sumber daya alam, seperti nikel, pasir besi, juga kelapa sawit.

Anies Buka Peluang Maju Pilgub Jakarta: Saya Baru Satu Periode

Selain itu, kata dia, Donggala juga memiliki potensi pariwisata yang sangat prospektif. Okky mengaku sudah mempromosikan berbagai potensi kekayaan alam Donggala kepada sejumlah investor asing. 

“Umumnya mereka tertarik, hanya saja, karena tidak tersedianya infrastruktur yang memadai, khususnya pasokan listrik, membuat investor mengurungkan niatnya,” kata Okky.

Padahal, kata dia, Donggala memiliki sumber daya yang bisa dimanfaatkan sebagai sumber daya listrik, yakni air. “Di Donggala sangat potensial dikembangkan PLTA. Hanya saja, memang harga jual listriknya harus kompetitif, yakni di atas US$1 per kwh,” jelas Okky.

Tolak Lobi
Pada kesempatan itu, Okky menyatakan bahwa ia sebagai staf khusus, menolak perintah Bupati Donggala untuk melobi beberapa kementerian, seperti Kementerian Perhubungan, ESDM, Kesehatan, PU, Pertanian dan Kehutanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Sosial dan Parawisata, dan Keuangan, serta lembaga lainnya.

Mengenali Tanda-Tanda Tantrum Tidak Normal pada Anak, Orang Tua Harus Merespons dengan Cermat

"Bupati Donggala bertemu saya di Jakarta pada 7 Desember. Perintah Bupati saya tolak," tegasnya.

Lobi tersebut, kata Okky, dimaksudkan agar Donggala mendapatkan prioritas dan menjadi bagian dari program kerja yang dimiliki masing-masing kementerian tersebut.

"Menurut saya, sudah saatnya meninggalkan cara lama melobi seperti itu, karena membuat malas membangun. Harus ada terobosan dan inovasi untuk kepentingan masyarakat," kata Okky.

Menurut Okky, dengan adanya potensi yang ada di Donggala sudah cukup mendatangkan PAD (Pendapatan Anggaran Daerah). Apalagi, dengan hadirnya pasokan listrik, sudah pasti para investor segera hadir.

Pemain Timnas Indonesia U-23

Bikin 2 Gol ke Gawang Korsel, Begini Kata Rafael Struick

Penyerang Timnas Indonesia U-23 Rafael Struick menilai kemenangan atas Timnas Korea Selatan U-23 adalah buah kinerja tim.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024