Naikkan Suku Bunga Tahun Depan, Fed Ingin Jaga Kepercayaan Pasar

Janet Yellen
Sumber :
  • washingtonpost.com
VIVAnews
Resmi! PKS Usung Imam Budi Hartono Jadi Bakal Calon Wali Kota Depok
- Federal Reserve memberikan sinyal yang kuat melalui pernyataannya bahwa langkah bank sentral AS menaikkan suku bunga acuan akan dilaksanakan pada tahun depan. Penegasan ini sesuai dengan harapan pasar, meskipun kapan waktu tepatnya pemberlakuan kebijakan normalisasi itu masih bersifat tentatif.

AHY Wanti-wanti Prabowo Usai Bertemu Cak Imin

Seperti diberitakan
5 Film Romantis Berlatar Perang Dunia II, Kisah Cinta di Tengah Kekacauan
CNBC, Rabu malam atau Kamis 18 Desember 2014, ungkapan The Fed terkait akan mempertahankan suku bunga tetap rendah untuk "jangka waktu yang cukup," dimaksudkan untuk meyakinkan pasar keuangan. Upaya itu dapat diartikan bank sentral membutuhkan waktu sebelum meningkatkan suku bunga sesuai targetnya.


Meskipun pernyataan ini tetap sama, konteksnya telah berubah. Alih-alih menurunkan bahasa penyampaiannya, penegasan itu memberikan nada yang lebih lembut dan mengindikasikan The Fed tetap siap untuk menaikkan suku bunga. Meskipun, besaran kenaikannya mungkin tidak mendekati yang diantisipasi pasar.


Lebih tepatnya, pernyataan The Fed itu adalah sebagai berikut:


"Berdasarkan penilaian saat ini, Komite memutuskan bisa bersabar dalam memulai untuk normalisasi sikap kebijakan moneter. Komite melihat arahan ini konsisten dengan pernyataan sebelumnya bahwa kemungkinan akan tepat untuk mempertahankan kisaran target nol sampai 0,25 persen pada suku bunga acuan untuk jangka waktu yang cukup, setelah berakhirnya program pembelian aset di bulan Oktober. Terutama, jika inflasi diproyeksikan terus berjalan di bawah sasaran Komite sebesar 2 persen, dan ekspektasi inflasi jangka panjang tetap tercapai dengan dengan baik." (art)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya