Perdana Gapuraprima Anggarkan Belanja Modal Rp614 Miliar

Proyek Properti Perdana Gapuraprima
Sumber :
  • www.rumah123.com

VIVAnews - PT Perdana Gapuraprima Tbk (berkode saham GPTL) menganggarkan belanja modal (capital expenditure/Capex) sebesar Rp614 miliar di 2015. Ini, naik sebesar 53,5 persen dari Capex tahun ini sebesar Rp400 miliar.

Direktur Pemasaran Perdana Gapuraprima, Amin Maulana, Kamis 18 Desember 2014, mengatakan bahwa dari total Capex tersebut, akan dialokasikan untuk pembangunan perumahan Bukit Cimanggu City (Bogor) dan Metro Cilegon sebesar Rp280 Miliar.

"Sebagian besar untuk pembangunan unit existing project dan sisanya untuk akuisisi lahan," ujarnya di Jakarta.

Kemudian, lanjutnya, sebanyak Rp100 miliar untuk proyek Bhuvana (Ciawi) dan Rp84 miliar untuk Bellevue Place (MT Haryono), sisanya masing-maing Rp50 miliar untuk Treasury Office Tower (Serpong), West Town (Cengkareng), dan Grand Park City (Pakuan).

Amin mengungkapkan bahwa pendanaan belanja modal bersumber dari kas internal sebesar 30 persen, uang muka konsumen sebesar 30 persen dan sisanya fasilitas kredit dari perbankan.

"Kami sudah mendapat pinjaman dari PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN)," terangnya.

Selain itu, katanya, rencana belanja modal tahun depan merupakan bagian dari Capex multiple years hingga 2017 mendatang sebesar Rp2,4 triliun, di mana perusahaan berencana membangun 20 hotel dengan total kamar mencapai 1.500 unit.

Hal ini, dalam rangka meningkatkan kontribusi recurring income (hospitality dan leisure) menjadi 20 persen tahun depan dari porsi per kuartal ketiga 2014 sebesar 15 persen total pendapatan atau sekitar Rp37 miliar.

"Pendapatan kami selama sembilan bulan tahun 2014, mencapai Rp255,12 miliar dan ditargetkan mencapai Rp350 miliar. Kami harapkan, kontribusi recurring income naik menjadi 20 persen seiring kenaikan pendapatan tahun depan sebesar 10 persen," tambahnya.

Gelar RUPST, PT Federal International Finance Angkat Siswadi Jadi Presdir Baru



Baca juga:

Ajak Bernostalgia, Dewa 19 hingga Reza Artamevia Guncang Panggung Soul Intimate Concert 2.0

(asp)

BMKG Sebut Gelombang hingga 2,5 Meter Bakal Terjadi di Perairan Indonesia, Ini Lokasinya
Manajer Manchester United, Erik ten Hag

Ten Hag Ungkap Pemain Ini Bakal Bawa Kesuksesan untuk MU

Manajer Manchester United, Erik Ten Hag masih percaya dengan Casemiro, meski sang pemain dinilai sudah mengalamai penurunan performa.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024