Ini Dua Penyebab Melonjaknya Jumlah Jutawan di AS

Ilustrasi gaya hidup orang kaya
Sumber :
  • Business Insider

VIVA.co.id - Spectrem Group, konsultan riset pasar dan perusahaan, baru-baru ini merilis laporan yang menyimpulkan, booming-nya pasar saham dan melonjaknya nilai real estate di Amerika Serikat, membantu munculnya 500 ribu jutawan baru sepanjang tahun lalu.

Dikutip dari laman CNBC, Rabu 18 Maret 2015, dalam laporan dipaparkan bahwa saat ini ada 10,1 juta rumah tangga di AS, yang memiliki aset lebih dari US$1 juta. Belum termasuk nilai tempat tinggalnya.

Jumlah tersebut meningkat dari tahun sebelumnya, yang hanya 9,6 juta rumah tangga. Menurut Spectrem, penambahan jumlah tersebut yang tertinggi sejak 1997.

Jumlah rumah tangga yang memiliki aset minimal US$5 juta di AS juga mencetak rekor baru, melonjak menjadi 1,3 juta keluarga dari sebelumnya 1,24 juta rumah tangga.

Selain itu, saat ini, 142 ribu rumah tangga di AS memiliki aset lebih dari US$25 juta, naik dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai 132 ribu rumah tangga.

Menurut laporan itu, jumlah kekayaan orang kaya di AS semakin bertambah dan banyak rumah tangga yang menjadi orang kaya baru.

Tahun lalu, jumlah jutawan di AS, dua kali lipat lebih banyak dibandingkan pada 1996.

"Jumlah rumah tangga kaya tahun lalu berada pada tingkat yang tertinggi. Hal itu tidak mengherankan, mengingat pasar keuangan AS pada 2014, mencatatkan rekor dan pemulihan yang signifikan di bisnis real estate dan naiknya persepsi investor pada bisnnisnya," ujar George H. Walper, Presiden Spectrem Group. (asp)

Lima Hobi Ini Hanya Bisa Dilakukan oleh Orang Kaya

Baca juga:

Orang-orang Kaya Sedunia Lagi 'Ketakutan' Saat Ini


Peter Sondakh

10 Orang Terkaya di Indonesia Pada Tahun 2016

Ada beberapa nama yang masih bertahan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016