Jokowi Optimis Target Penerimaan Pajak Tercapai

Presiden Joko Widodo saat bersama para petinggi TNI
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma

VIVA.co.id - Presiden Joko Widodo optimistis bahwa target penerimaan pajak yang ditetapkan sekitar Rp1.300 triliun pada tahun ini dapat tercapai.

Hal tersebut, diungkapkannya usai memberikan pengarahan kepada para pegawai pajak, di kantor pusat Direktorat Jenderal Pajak, Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis 19 Maret 2015.

Jokowi menegaskan, sikap optimistis tersebut bukan tanpa alasan. Menurutnya, sistem pemungutan pajak yang semakin canggih saat ini, dengan menggunakan teknologi informasi, maka upaya perluasan dan peningkatan kepatuhan wajib pajak dapat lebih maksimal.

"Dalam upaya meningkatkan kepatuhan pelaporan SPT (surat pemberitahuan pajak). Saat ini, didorong menggunakan sistem elektronik, agar lebih mudah dan efisien," terangnya.

Selain itu, dia mengingat bagaimana pada tahun lalu, waktu dia masih menjadi gubernur DKI Jakarta sudah menyampaikan tentang SPT.

Ini Opsi Terakhir, BIla Tax Amnesty Tak Capai Target

"Waktu itu, saya ingat di Tanah Abang, di dropbox. Tapi sekarang, dengan sistem yang jauh lebih baik, e-filling, ini yang dibangun sistem," jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Jokowi menyempatkan diri melihat ruang analisis pajak yang digunakan saat ini. Canggihnya sistem yang diterapkan, membuat keyaninannya semakin besar.

"Sangat komplet sekali, sistem baik dan bagus sekali, sebab itu kita optimis apa yang sudah ditargetkan bisa tercapai," tambahnya. (asp)

Baca Juga:

Ribuaan Orang Padati Sosialisasi Tax Amnesty

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.

Tarif Pajak RI Bakal Diturunkan?

Revisi UU Pajak akan segera diajukan ke DPR.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016