Harga Minyak Dunia Kembali Melambung

Kilang minyak Petrochemie und Kraftstoffe
Sumber :
  • REUTERS/Axel Schmidt

VIVA.co.id - Harga minyak mentah dunia ditutup naik pada perdagangan Selasa dini hari, 24 Maret 2015. Kenaikan ini disebabkan oleh pelemahan dolar Amerika Serikat (AS) yang mengimbangi kekhawatiran kelebihan pasokan global akibat pernyataan dari Arab Saudi.

Seperti mengutip dari CNBC, minyak mentah WTI naik 88 sen ke level US$47,45 per barel. Sementara untuk minyak mentah Brent juga naik 60 sen menjadi US$55,90 per barel.

Sebelumnya, Menteri Perminyakan Arab Saudi, Ali al-Naimi, menegaskan bahwa harga minyak tidak mungkin kembali ke level US$100 per barel, karena kenaikan akan membuat biaya produksi lebih tinggi.

Menanti Data Inflasi China, Bursa Asia Dibuka Naik

Schlumberger, penyedia jasa ladang minyak top dunia mengatakan bahwa harga minyak dapat meningkat pada semester kedua tahun ini. Diharapkan pengeluaran industri global pada eksplorasi dan produksi turun 10 persen menjadi 15 persen di 2015.

![vivamore="Baca Juga :"]

OPEC Berencana Tahan Pasokan, Harga Minyak Naik
[/vivamore]
 Rig minyak

Harga Minyak Dunia Turun, Pasar Khawatir Stok Melimpah

Tren ini terjadi jelang pertemuan rutin OPEC di Aljazair bulan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016