Djarot Kusumayakti Dilantik Jadi Dirut Bulog Baru

Dirut Bulog Djarot Kusumayakti
Sumber :
  • bri.co.id

VIVA.co.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Rini Soemarno, telah melantik Djarot Kusumayakti, menggantikan Lenny Sugihat, sebagai Direktur Utama Badan Urusan Logistik (Bulog).

Harga Gabah Timpang, Peran Bulog Diminta Ditingkatkan

Djarot sebelumnya menjabat sebagai Direktur UMKM Bank Rakyat Indonesia (BRI). Pelantikan digelar di kantor Kementerian BUMN, Senin 8 Juni 2015.

Menteri BUMN juga menunjuk Direktur PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) Wahyu Suparyono, bersama dengan Wahyu, mantan Direktur Pemasaran PT Pertani, sebagai anggota Direksi Bulog.

Seperti diketahui, Lenny Sugihat dicopot dari jabatannya sebagai Dirut Bulog karena dinilai tidak mampu melakukan perubahan yang lebih baik terhadap kinerja Bulog. 

Pedagang Pasar Janji Jaga Stabilitas Harga Pangan

Saat di bawah kepemimpinan Lenny, pengadaan beras baru tercapai 25 persen, atau 700 ribu ton dari target 2,75 juta ton. Pada 2014, perusahaan pelat merah ini mencatat kerugian sebesar Rp458,9 miliar.

Selain itu Presiden Joko Widodo juga ingin menambah fungsi Bulog. Tak hanya sebagai penyangga utama pangan nasional, khususnya beras. (ase)

Jokowi Setujui Bulog Jadi Penyangga Stok Jagung dan Kedelai
presiden jokowi  luncurkan operasi pasar beras

DPR Desak Pemerintah Intervensi Harga Bahan Pokok

Ketua DPR juga ingin fungsi Bulog jadi lebih maksimal.

img_title
VIVA.co.id
3 Agustus 2016