Kunjungan Jokowi ke Batam Bangkitkan Industri Galangan Kapal

Direktur Komersil Biro Klasifikasi Indonesia (BKI), Ibrahim Gause
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id - PT Biro Klasifikasi Indonesia (BKI) mendukung kebijakan pemerintah terkait industri galangan kapal nasional. Perusahaan pelat merah yang bergerak di bidang jasa klasifikasi kapal ini berkeyakinan industri galangan kapal nasional mampu membangun kebutuhan seluruh kapal dalam negeri.

“Kunjungan Presiden Jokowi ke galangan kapal di Batam, membangkitkan industri galangan kapal nasional. Apalagi, Presiden sudah menginstruksikan kebutuhan kapal harus dibangun di dalam negeri,” ujar Direktur Komersil BKI, Ibrahim Gause seperti dikutip dari siaran persnya di Jakarta, Kamis 25 Juni 2015.

Menurut Ibrahim, industri galangan kapal nasional semakin bergeliat dan terus menguat, seiring program poros maritim yang dicanangkan pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla. Kini, kemampuan galangan kapal nasional membangun kapal bakal ditopang industri komponen kapal dalam negeri.

Ibrahim mengatakan, keberadaan Biro Klasifikasi Indonesia sangat menunjang kebutuhan industri galangan kapal nasional. Sebab, BKI menjadi badan klasifikasi keempat di Asia setelah Jepang, China, dan Korea. 

“Kegiatan BKI sangat menunjang dengan industri galangan kapal nasional. BKI bertugas mengkelaskan kapal-kapal. Di antaranya, pembuatan kapal-kapal baru,” terang Ibrahim.

Ia menjelaskan, kegiatan klasifikasi BKI merupakan pengklasifikasian kapal berdasarkan konstruksi lambung, mesin, dan listrik kapal dengan tujuan memberikan penilaian teknis atas laik tidaknya kapal tersebut untuk berlayar.

Sebelumnya, Presiden Jokowi berjanji akan mengumpulkan kementerian terkait dan BUMN untuk mendukung industri galangan kapal nasional.

Cara Pertamina Dorong Industri Galangan Kapal Dalam Negeri

"Saya mendukung industri galangan kapal nasional, baik di Batam maupun wilayah lainnya. Saya akan larang memesan kapal ke luar negeri, karena kita mampu,” tegas Presiden. (asp)

Ignasius Jonan dan Budi Karya Sumadi dalam serah terima jabatan Menteri Perhubungan, 28 Juli 2016.

Pemilik Kapal Laut Tunggu Terobosan Menhub Baru

Menhub Budi dipercaya punya kapasitas.

img_title
VIVA.co.id
28 Juli 2016