Lagi, Pemain Barcelona Terjerat Kasus Penggelapan Pajak

Dua pemain Barcelona, Lionel Messi dan Javier Mascherano.
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Neymar Segera Rambah Hollywood
- Daftar nama pemain Barcelona yang terjerat kasus penggelapan pajak kini bertambah satu lagi. Kali ini melibatkan gelandang andalan mereka, Javier Mascherano.

MU Punya Pemain 'Ajaib', Titisan Ronaldo dan Messi

Pemain berkebangsaan Argentina itu diduga telah melakukan penggelapan pajak di kampung halamannya pada 2011 dan 2012 lalu. Pajak tersebut merupakan bagian dari hak komersialnya di dunia hiburan.
Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN


Seperti dilansir
El Pais
, eks penggawa Liverpool itu melakukan penggelapan pajak dari hak penjualan lagu yang dinyanyikannya sebesar €1,5 juta atau setara dengan Rp24 miliar.


Akibat dari perbuatannya tersebut, rencananya pengadilan akan memanggil Mascherano dan memintanya bertanggung jawab dengan membayarkan kompensasi.


Sebelumnya, kasus penggelapan pajak yang menyeret nama Barcelona juga pernah terjadi. Bahkan akibat dari kasus tersebut, Presiden klub ketika itu Sandro Rosell harus rela mengundurkan diri.


Kasus tersebut muncul karena Barcelona dituding telah melakukan perjanjian palsu terkait proses kepindahan Neymar dari Santos pada 2013 lalu. Dan hingga kini proses peradilannya masih berjalan.


Selain itu, ada pula kasus penggelapan pajak yang melibatkan megabintang klub asal Catalan, Lionel Messi. Pemain berjuluk La Pulga itu dituding melakukan penipuan pajak yang jumlahnya mencapai €4,1 juta atau setara dengan Rp65,7 miliar

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya