Cara Pilih Tempat Gadai BPKB Mobil yang Bagus

Ilustrasi meminjam dana
Sumber :
  • Dokumentasi HaloMoney
VIVA.co.id
Lima Aktivitas yang Bikin Gampang Boros
- Namanya hidup yang penuh misteri, seringkali membuat Anda sebagai manusia tak kuasa dengan segala perubahan yang ada. 

Kiat Penting Sebelum Ajukan Kredit Elektronik
Tak ayal, bila suatu saat Anda akan terdesak oleh suatu keadaan dan situasi yang membuat Anda harus mengumpulkan dana dalam jumlah yang sangat banyak dalam waktu yang singkat. 

Tips Sukses Bisnis Pencucian Mobil dan Motor
Salah satu cara untuk mendapatkan dana atau uang dengan cepat adalah menggadaikan barang. Namun, untuk Anda yang membutuhkan dana yang besar, tentu Anda membutuhkan barang jaminan yang juga bernilai besar. 

Maka, gadai mobil sepertinya bisa menjadi pilihan terbaik bagi Anda. Untuk menggadaikan mobil, Anda perlu membawa Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB). 

Tempat gadai mobil dengan jaminan BPKB saat ini sudah sangat banyak. Dengan begitu, tentu Anda harus lebih jeli dan hati-hati saat akan menentukan atau memilihnya. 

Kenapa begitu? Sebab tidak menutup kemungkinan akan terjadi penipuan yang bisa dilakukan oleh pihak penyelenggara gadai pegadaian. 

Untuk menghindari hal tersebut, lakukan cara berikut ini.

1. Perhatikan identitas kreditur

Cara pertama adalah dengan memperhatikan identitas kreditur atau pihak penyelenggara gadai. Ketahui identitas kreditur seperti nama, lokasi kantor, nomor telepon, badan hukum yang menaungi, dan izinnya. 

Salah satu indikator yang bisa Anda jadikan pedoman bahwa tempat gadai tersebut bagus adalah adanya izin resmi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan telah terdaftar di Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Nasional (APPI). 

Dengan mengantongi izin dari dua lembaga tersebut, maka perusahaan gadai itu bisa dijamin profesional dan bukan lembaga abal-abal yang sewaktu-waktu bisa saja kolaps. Baca Juga: Tips Agar Kredit Mobil Anda Disetujui

2. Datangi secara langsung

Saat ini memang banyak pihak perantara yang memberikan penawaran layanan pengajuan gadai BPKB mobil. 

Namun, untuk Anda yang ingin menghindari kerugian, tentu Anda tidak boleh melemparkan pengajuan gadai ini kepada pihak lain. 

Daripada melemparkan kepada perantara, Anda harus mendatangi kantor pihak penyelenggara gadai ini secara langsung. 

Lagi pula untuk mengetahui kantor dan segara identitas pihak penyelenggara gadai tentunya Anda harus mendatangi langsung ke kantornya bukan?

3. Pengamanan dokumen

Saat berada di kantor atau tempat kreditur Anda juga harus tetap waspada dan seharusnya sudah siap dengan segala persyaratan yang ditentukan dalam proses gadai mobil ini. 

Memang ada kalanya pihak kreditur menawarkan diri untuk mengambil BPKB langsung ke rumah jika Anda saat itu tidak membawa BPKB. 

Jika Anda memang mengalami hal ini di kantor kreditur, maka Anda harus dengan tegas menolaknya. Kenapa? Karena tidak akan ada yang menjamin bahwa layanan pengambilan BPKB itu benar adanya. 

Bagaimana jika BPKB Anda ternyata dibawa kabur? Hal ini juga bisa terjadi bukan?

4. Penawaran

Saat ini memang banyak pihak penyelenggara gadai mobil yang memberikan banyak penawaran yang heboh seperti dana yang cepat cair, bunga ringan, tidak ada biaya tambahan, dan lain-lain. 

Saat mendapatkan penawaran yang demikian, Anda harus kritis dan waspada, tidak boleh langsung terlena dan tergiur dengan penawaran tersebut. 

Karena tidak sedikit kasus penipuan yang terjadi karena seseorang terlalu percaya pada penawaran yang diajukan kreditur. Baca Juga: 5 Kesalahan Umum Saat Membeli Mobil Bekas

5. Cek rekening bank

Hal berikutnya daalam memilih tempat gadai BPKB mobil adalah tentang rekening yang dimiliki tempat tersebut. 

Cobalah untuk meneliti atau mengecek rekening apa yang diberikan oleh kreditur sebagai tempat membayar angsuran Anda. 

Jika rekening yang diberikan kepada Anda adalah rekening pribadi, tentu Anda harus waspada karena bisa jadi akan tertipu. 

Memang seharusnya pihak penyelenggara atau perusahaan gadai yang profesional telah memiliki rekening perusahaan tersendiri untuk sarana pembayaran angsuran para debitur mereka.

6. Memiliki kantor cabang

Sebuah perusahaan yang profesional bisa tercermin dari jumlah cabang yang dimilikinya. Semakin banyak cabang yang dimiliki, maka perusahaan tersebut memiliki kredibilitas yang baik. 

Maka dari itu, sebelum memutuskan menggadaikan BPKB mobil, Anda perlu menelusuri informasi tentang cabang yang dimiliki perusahaan kreditur tersebut. 

Jika memang tempat tersebut memiliki banyak cabang, maka Anda bisa dengan yakin untuk memilihnya.

7. Memberikan kemudahan pembayaran dan pelayanan prima

Semakin banyak layanan pembayaran yang diberikan pihak kreditur, seperti membayar melalui ATM, transfer bank, internet banking, autodebet, atau yang lainnya maka tempat tersebut bisa Anda jadikan referensi tepat untuk gadai BPKB mobil Anda. 

Selain itu, Anda juga harus mencermati bagaimana pelayanan mereka kepada para calon debitur. Apakah mereka sangat memprioritaskan Anda atau cuek-cuek saja. 

Lembaga yang bagus dan profesional harus selalu memprioritaskan nasabah maupun calon nasabahnya dengan selalu memberikan pelayanan yang prima.

8. Memiliki reputasi bagus di masyarakat

Terakhir, ketahui reputasi dari tempat tersebut. Tentu akan banyak pendapat dari masyarakat tentang sebuah reputasi dan nilai perusahaan gadai. 

Anda bisa mendapatkan informasinya dengan bertanya langsung pada orang yang pernah mengajukan gadai di sana. 

Jika mendapati komentar-komentar yang negatif, sebaiknya Anda tidak memilihnya. Namun jika komentarnya positif maka Anda bisa memilihnya. Baca Juga: Asuransi Mobil All Risk atau TLO: Pilih yang Mana?

Hati-Hati dalam memilih

Itulah delapan cara dan tips untuk memilih tempat gadai mobil yang baik dan bagus. 

Cobalah untuk menerapkan cara dan tips ini  agar Anda terhindar dari hal-hal yang bisa merugikan Anda saat menggadaikan BPKB mobil Anda. 

Kehati-hatian adalah awal dari ini semua, dan ingat, cari pinjaman tidak seperti belanja di supermarket lho! Baca Juga: Dapatkan Uang Tunai Secara Instan Lewat Pegadaian
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya