Jembatan Sipait Pekalongan Habiskan Biaya Rp25,6 Miliar

Ilustrasi jembatan.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Ditjen Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Ya'foour Sulaiman mengungkapkan, target jembatan Sipait di Pekalongan, sudah bisa dilalui pada H-6 lebaran, atau Kamis mendatang, 30 Juni 2016.

Polisi Imbau Warga Datang Lebih Awal Jika Hendak Salat Id di Masjid Istiqlal

Jembatan yang memiliki panjang 90 meter tersebut dibangun sejak Juli 2015 lalu, dengan kontrak target selesai September 2016. Tak kurang dana yang dihabiskan mencapai 25,6 miliar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2015-2016.

"Harapan kita di H-6 bisa dibuka untuk lalu lintas. Fungsional bisa dilalui untuk lalu lintas. H-6 tanggal 30 kira-kira itu," kata Ya'foour di Pekalongan, Jawa Tengah, Jumat 24 Juni 2016.

Pesan Terakhir Korban Kecelakaan Tol Cikampek KM 58 ke Ibunya: Mah Aa Mau Pulang

Saat ini, menurut Ya'roouf, pembenahan jembatan yang mengubungkan Pemalang-Pekalongan di jalur pantai utara (Pantura) itu telah mencapai 60 persen. "Jembatan menghubungkan Pemalang-Pekalongan. Tetapi. ini masuk kabupaten Pekalongan," kata dia. 

Dia berharap, dengan difungsikannnya jembatan tersebut bisa mengurangi salah satu titik macet jalur dari Jakarta menuju Semarang dan sebaliknya.

Deretan Artis Rayakan Idul Fitri di Tanah Suci Mekkah

"Jadi, kalau diceritakan kondisi tahun lalu, di sini ada empat line, dua line arah Jakarta, dua Line arah Semarang. Dengan kondisi seperti itu, tanpa gangguan di lokasi ini lumayan macet. Jadi, kalau ini belum selesai mungkin akan menambah titik kemacetan," ungkap Ya'roouf. (asp)

Marcell Siahaan.

Dari Kristen ke Buddha, Akhirnya Marcell Siahaan Temukan Ketenangan di Islam

Penyanyi, Marcell Siahaan memutuskan masuk Islam atau menjadi mualaf pada 2012 silam setelah menikah dengan model cantik, Rima Melati Adams.

img_title
VIVA.co.id
10 April 2024