Ini Cara untuk Tingkatkan Keuntungan Investasi

Ilustrasi investasi
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Ekonomi dunia dan dalam negeri yang sedang melemah, menyebabkan imbal hasil investasi di pasar finansial, atau bursa saham menjadi kecil. Imbal hasil investasi rata-rata sekitar tujuh sampai delapan persen di saham dan 3,6 persen untuk obligasi.

BEI Sebut Pandemi COVID-19 Buat Investor Pasar Modal RI Meningkat

Kepala investasi dari Bernstein, Seth Masters mengatakan, membangun portofolio investasi akan memberikan keuntungan yang rendah dalam lima tahun berikutnya. Untuk mendapatkan keuntungan yang tinggi, Anda harus berani mengambil risiko lebih tinggi.

Dilansir CNN Money, ada tiga opsi utama untuk investasi di tengah ekonomi dunia yang sedang lemah ini.

Terdampak COVID-19, Investor di Pasar Modal RI Justru Naik 30 Persen

Pertama, tetap berinvestasi

Bagi banyak orang, jalan terbaik ke depan di era keuntungan rendah sekarang ini adalah untuk tetap berinvestasi dan memastikan diversifikasi portofolio investasi. Kini, saatnya Anda untuk menghubungi konsultan finansial Anda dan memastikan uang Anda ditempatkan di berbagai produk investasi.

Bill Gates Donasi Rp500 Triliun Tapi Hartanya Tak Berkurang, Kok Bisa?

Banyak investor muda memiliki portofolio 80 persen investasi saham, 20 persen di obligasi. Investor menengah atau di akhir karirnya akan lebih memilih portofolio 60 persen saham dan 40 persen obligasi.

Saatnya, Anda menyeimbangkan investasi bila diperlukan.

Kedua, berpikir internasional

Jika Anda yakin untuk mengambil risiko lebih tinggi, lihatlah pasar luar negeri. Memang benar terjadi banyak krisis di dunia, tetapi juga ada kesempatan untuk menghasilkan uang.

Saham-saham di Eropa dan pasar negara-negara berkembang saat ini murah, terutama bila dibandingkan dengan saham Amerika Serikat. Ada potensi positif.

Ketiga, kurangi biaya-biaya

Perusahaan-perusahaan menggunakan taktik ini sepanjang waktu. Ketika pendapatan tidak tumbuh, mereka fokus pada pemotongan biaya.

Investor dapat memainkan permainan yang mirip seperti ini, dengan secara ketat mengurangi biaya-biaya. Menekan biaya-biaya bisa menghemat uang.

"Biasanya orang cenderung mengurangi biaya mereka dengan sekitar 85 persen," kata Yoav Zurel, co-founder dan CEO FeeX. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya