Trik Cerdas Investasi Rumah Menguntungkan

Pameran Properti di Senayan City
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id –  Memiliki karier yang baik dalam bekerja tentu merupakan hal yang sangat baik untuk semua orang. Dengan gaji yang cukup, ditambah lagi jenjang karir yang menjanjikan tentu menjadi sebuah modal yang besar untuk menjalani hidup kita.

Mau Jual atau Beli Hunian, Ini 5 Keuntungan Pakai Jasa Agen Properti

Terkadang gaji pokok saja belum cukup untuk memenuhi semua kebutuhan kita dalam hidup. Seperti yang kita ketahui, banyak sekali kebutuhan hidup yang harus kita penuhi, dimulai dari kebutuhan sehari-hari, kebutuhan keluarga, kebutuhan anak-anak da istri, sampai dengan kebutuhan pribadi.

Oleh karena itu, kita tentu membutuhkan dana tambahan yang bisa menyelamatkan masa depan kita apabila membutuhkan dana dadakan untuk keperluan tertentu. Salah satu caranya adalah dengan berinvestasi.

Investasi Properti di Jalur TB Simatupang Bisa Cuan, Ini Faktornya

Investasi merupakan hal yang serupa dengan menabung, namun memiliki potensi tinggi untuk menghasilkan jumlah uang lebih banyak. Ada banyak sekali jenis investasi yang bisa kita lakukan. Dimulai dari investasi reksa dana, investasi logam mulia, investasi barang, sampai investasi properti.

Dalam hal ini, kami akan lebih fokus pada investasi properti atau rumah. Rumah menjadi sebuah investasi yang menjanjikan, karena selain bisa menguntungkan apabila Anda jual kembali, rumah itu sendiri pun bisa kita gunakan sebagai tempat tinggal di kala sudah tua nanti.

Berinvestasi di Masa Pandemi, Sektor Ini Malah Kasih Keringanan

Namun, dalam berinvestasi di bidang properti seperti rumah ini, Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Dalam artikel ini, kami akan memberi beberapa tips dalam berinvestasi rumah dengan baik dan benar dengan menjelaskan dengan beberapa tahapan yang harus dilakukan.

1.    Persiapkan modal 30 persen dari harga rumah

Untuk bisa berinvestasi, tentu Anda membutuhkan modal yang cukup besar di awal, terutama dalam investasi rumah. Seperti diketahui bahwa harga dari rumah itu sendiri sangatlah mahal. Modal awal yang diperlukan adalah dengan menyiapkan modal sekitar 30 persen dari harga rumah.

Biasanya 30 persen dari harga keseluruhan rumah merupakan syarat awal yang perlu disiapkan dalam berinvestasi rumah.  Dengan memiliki modal awal sebesar 30 persen tersebut, Anda sudah bisa memulai kegiatan investasi di bidang rumah tersebut.

2.    Memilih pihak penjual atau pengembang yang baik

Dalam berinvestasi rumah, tentu akan bekerja sama dengan pihak penjual, atau penyedia jasa investasi dari rumah tersebut. Salah satu tahapan awal yang harus dilakukan adalah dengan mencari tahu perihal pihak penjual tersebut.

Cari lah pihak yang memiliki track record bagus dalam bidang investasi. Kini, banyak sekali penjual rumah yang menjualnya dengan harga yang sangat murah, namun karena tidak memiliki rekor yang baik, bisa jadi proses investasi ini malah menjadi masalah di tengah proses pembayarannya. Oleh karena itu, carilah pihak penyedia yang baik dan benar.

3.    Cek perihal rumah yang diinvestasikan

Banyak sekali hal yang harus dicari tahu perihal rumah yang akan diinvestasikan, salah satunya adalah perihal bangunan rumah. Bangunan rumah tersebut harus dicari tahu perihal bentuk dan lingkungannya.

Apakah memang cocok bentuk rumah tersebut untuk diinvestasikan atau tidak. Selain itu harus mengetahui secara langsung perihal izin pembangunan rumah. Cari tahu apakah izin pembangunan rumah tersebut memang sudah memiliki izin yang terverifikasi atau belum.

4.    Cek lokasi dari rumah tersebut

Dalam hal investasi rumah, seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, memiliki banyak sekali potensi yang menguntungkan. Salah satunya untuk tempat tinggal Anda nantinya. Oleh karena itu, sebaiknya cari tahu lokasi dengan jelas perihal rumah yang akan diinvestasikan tersebut.

Apakah tempatnya bagus dan dekat dari tempat kerja atau tidak. Dengan memiliki tempat yang berpotensi bagus, ramai akan tempat hiburan dan tidak terlalu terpencil, sudah dipastikan bahwa rumah tersebut merupakan rumah investasi yang sangat cocok.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya