Serapan Tenaga Kerja Sektor ESDM Capai 1,5 Juta Orang

Ilustrasi-Aktivitas pekerja di Perusahaan Gas Negara (PGN).
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dhana Kencana

VIVA.co.id – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Arcandra Tahar, mengungkapkan realisasi penyerapan tenaga kerja di sektor ESDM dalam kurun waktu lima tahun terakhir berhasil menjaring setidaknya 1.545.800 orang.

ESDM Tetapkan Harga Minyak Mentah Indonesia US$95,72 per Barel

“Serapan tenaga kerja di sektor ESDM sekitar 1,5 juta orang,” kata Arcandra saat berbicara dalam sebuah seminar yang diselenggarakan oleh DPP Partai Golongan Karya di Hotel Mulia Jakarta, Kamis 15 Desember 2016.

Apabila dirinci lebih jauh dari total serapan tenaga kerja tersebut, sebanyak 56 persen tenaga kerja berada di sektor pengadaan listrik dan gas. Sementara sisanya dengan persentase sebesar 44 persen yakni di sektor pertambangan dan penggalian.

Konflik Rusia-Ukraina Dongkrak Harga Batu Bara Acuan ke US$203,69/Ton

Target investasi sektor ESDM sendiri dalam lima tahun ke depan dalam kurun waktu 2015-2019 mencapai Rp3.345 triliun. Sebagian besar berasal dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) maupun sektor swasta.

Target tersebut meningkat dibandingkan realisasi investasi di sektor ESDM sejak 2006-2014 lalu, yang hanya mencapai Rp3.042 triliun. Dan yang dibiayai oleh kas keuangan negara mencapai Rp112 triliun, sementara dari BUMN dan swasta sebesar Rp2.930 triliun.

Targetkan Konversi 1.000 Sepeda Motor ke Listrik, ESDM Berdayakan UMKM

“Dari APBN (Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara) Rp75 triliun, BUMN/swasta sebesar Rp3.270 triliun untuk tahun 2019,” lanjut Arcandra.

(ren)

Direktur Jenderal Ketenagalistrikan, Rida Mulyana.

ESDM Luncurkan Aplikasi Si Ujang Gatrik, Ini Fungsinya

ESDM meluncurkan aplikasi 'Sistem Informasi Usaha Jasa Penunjang Tenaga Listrik' atau Si Ujang Gatrik. Hal ini untuk mendukung keselamatan listrik.

img_title
VIVA.co.id
10 Maret 2022