Harga Emas Tergelincir Usai Sentuh Level Tertinggi

Harga Emas
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – Harga emas dunia merosot setelah menyentuh level tertinggi dalam tujuh minggu pada perdagangan hari ini, Jumat 13 Januari 2017. Penurunan ini didorong oleh penguatan dolar Amerika Serikat. 

Harga Emas Hari Ini 24 April 2024: Global dan Antam Kompak Anjlok

Dilansir CNBC, harga emas di pasar spot tergelincir 0,1 persen menjadi US$1.193,38 per ons. Harga emas kemarin sempat menyentuh level tertinggi sejak 23 November 2016 di US$1.206,98 per barel. 

Harga emas di bursa berjangka AS jatuh 0,5 persen di US$1.194 per ons. Sementara indeks dolar terhadap mata uang utama lain naik 0,2 persen menjadi 101,53.  

Bikin Silau, Harga Emas Antam Kembali Tembus Rekor Tertinggi

Emas domestik

Di dalam negeri, harga emas PT Aneka Tambang Tbk, tidak mengalami perubahan dibanding kemarin. Menurut Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia, Antam, untuk pembelian di kantor Pulogadung, harga emas hari ini dibanderol Rp587 ribu per gram. 

Harga Emas Global dan Antam Terus Tembus Rekor Tertinggi saat Konflik di Timur Tengah Memanas

Sementara untuk pembelian kembali atau buyback hari ini juga mengalami kenaikan Rp1.000, dari Rp509 ribu per gram menjadi Rp510 ribu per gram. 

Berikut ini harga emas berdasarkan ukuran. Emas lima gram Rp2,79 juta, 10 gram Rp5,53 juta, 25 gram Rp13,75 juta, dan 50 gram Rp27,45 juta. Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp54,85 juta, 250 gram Rp137 juta, dan emas 500 gram Rp273 juta.

Sementara itu emas edisi Batik all series ukuran 10 dan 20 gram, dibaderol masing-masing Rp5,98 juta dan Rp11,565 juta. Untuk pembelian di kantor Antam Pulogadung hari ini, emas ukuran lima dan 500 gram tidak tersedia. 


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya