Ikuti Wall Street, Bursa Asia Berjatuhan

Papan elektronik perdagangan saham di Bursa Efek Tokyo.
Sumber :
  • REUTERS/Yuya Shino

VIVA.co.id – Bursa saham Asia dibuka lebih rendah pada perdagangan hari ini, Selasa 7 Februari 2017. Bursa Asia ikut jatuh mengikuti bursa Amerika Serikat yang ditutup turun pada perdagangan kemarin. 

Tak Jelasnya Reformasi Pajak AS, Ikut Lemahkan Saham di Asia

Dilansir CNBC, indeks Nikkei turun 0,88 persen akibat berlanjutnya penguatan mata uang yen terhadap dolar AS. Indeks Korea Selatan, Kospi, tergelincir 0,26 persen.

Mata uang yen mengalami penguatan terhadap dolar AS menjadi 111,68 yen pada perdagangan pagi ini. Saham perusahaan eksportir produk elektronik Toshiba anjlok 0,83 persen. 

Mengekor Bursa Wall Street, Saham di Asia Menguat

Sementara indeks Australia ASX 200 merosot 0,37 persen, tertekan oleh saham-saham sektor finansial yang turun 0,9 persen. Saham sektor energi juga turun 0,52 persen. 

Semalam, Indeks Dow Jones ditutup tergelincir 20 poin atau 0,09 persen. Indeks S&P 500 turun 0,21 persen, dan indeks Nasdaq merosot 0,06 persen. 

Bursa Asia Menguat, Sambut Positif Pilpres Prancis

Bursa AS tertekan karena investor khawatir sejumlah kebijakan stimulus fiskal Presiden AS Donald Trump akan tertunda. (hd)

Pengendara sepeda di depan papan Bursa Saham Tokyo.

Saham-saham di Asia Pasifik Menguat, Terdorong Wall Street

Sentimen positif dari Uni Eropa juga turut berkontribusi.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2017