Gerak IHSG Terpengaruh Perseteruan Freeport-Pemerintah

IHSG
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA.co.id – Indeks harga saham gabungan diperkirakan akan bergerak bervariasi di tengah koreksi harga sejumlah komoditas logam, Rabu 22 Februari 2017. 

IHSG Dibuka Melemah, Simak Rekomendasi Saham Akhir Pekan Ini

"Melanjutkan perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan akan bergerak bervariasi. IHSG diperkirakan akan bergerak di kisaran 53.30 hingga 5.370," kata Analis First Asia Capital David N Sutyanto di Jakarta.

Menurut dia, pergerakan indeks dapat berpeluang menguat terbatas, terutama dipicu sejumlah isu individual terkait rilis laba 2016 sejumlah emiten sektoral, serta kenaikan harga minyak mentah.          

IHSG Dibuka Merah, Simak Rekomendasi Saham Awal Pekan Ini

Berkaca pada perdagangan kemarin, aksi beli selektif mendominasi saham emiten sektor batu bara setelah harga komoditasnya kembali menguat. Nilai transaksi di pasar reguler kemarin mencapai Rp5,8 triliun namun pemodal asing masih mencatatkan penjualan bersih Rp146 miliar. 

David menambahkan, tertahannya penguatan IHSG mengindikasikan pasar cenderung menahan diri melakukan pembelian di tengah meningkatnya kekhawatiran memburuknya iklim investasi. Perseteruan antara Freeport Indonesia dengan Pemerintah Indonesia terkait perubahan kebijakan ekspor konsentrat beserta persyaratannya juga menjadi pemicu. 

Dolar AS Melemah, IHSG Diprediksi Menguat Terbatas

Di samping itu, indeks juga dipengaruhi oleh penguatan dolar Amerika Serikat (AS) terutama dipicu spekulasi pasar pertemuan The Fed pada Maret yang berpeluang menaikkan tingkat bunganya. 

"Sebelumnya sentimen positif ditopang optimisme atas pertumbuhan ekonomi AS menyusul rencana Trump melakukan deregulasi sejumlah kebijakan perpajakan dan investasi," tuturnya.

Berikut saham pilihan hari ini, di antaranya PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN), PT Pembangunan Perumahan Tbk (PTPP), PT Adaro Energy Tbk (ADRO), dan PT Adhi Karya Tbk (ADHI).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya