Raja Salman Politisi Terkaya di Arab Saudi 

Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz al-Saud, saat berkunjung ke Malaysia.
Sumber :
  • REUTERS/Edgar Su

VIVA.co.id – Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulazis Al Saud, tengah berkunjung ke sejumlah negara Asia – termasuk ke Indonesia – selama satu bulan. Kunjungannya kali ini memiliki beberapa misi, dari mempromosikan investasi hingga menawarkan saham perdana Saudi Arabian Oil Co, atau Saudi Aramco.

Pamer Foto Diundang Raja Arab, Anies Dinilai Ingin Dapatkan Efek Elektoral

Raja Arab ini membawa sekitar 1.500 delegasi yang terdiri dari para pangeran dan pebisnis asal negara tersebut. Dan dalam rencana kunjungannya ke Indonesia Raja Arab tersebut akan melakukan penandatanganan investasi di bidang energi dan melakukan liburan di Pulau Dewata Bali.

Kedatangan Raja Salman ke Indonesia cukup menjadi perhatian sejumlah pihak pada minggu ini, sebab kedatangannya membawa fasilitas mewah yang ikut menyertainya. Seperti tangga khusus turun pesawat dan sejumlah kendaraan mewah yang akan membawa rombongan di Indonesia.

Pengamat Nilai Anies Manfaatkan Momen Jamuan Raja Salman untuk Pilpres

Lalu sebenarnya, berapa kekayaan yang dimiliki Raja Arab Saudi ini?

Dilansir dari laman Top Richests, pada Selasa 28 Februari 2017,  Raja Salman bin Abdulaziz ternyata masuk dalam ranking pertama dari 10 politisi terkaya di Arab Saudi. Raja Salman miliki kekayaan bersih sebesar US$18 miliar atau setara Rp240,2 triliun (kurs Rp13.345 per dolar AS).

Sama-sama Dijamu Raja Arab, Berikut Perbedaan Respons Anies dan Ganjar di Media Sosial

Raja Salman sebelumnya sempat menjadi Gubernur Riyadh pada 1963-2011 dan diangkat menjadi menteri pertahanan dari Kerajaan Saudi Arabia pada 2011. Ia kemudian menjadi putra mahkota setelah kematian saudaranya Nayef bin Abdilaziz pada 2012. Lalu pada 2015 diangkat menjadi Raja Arab Saudi setelah kematian saudaranya Raja Abdullah.

Kemudian, untuk posisi kedua politisi terkaya Arab Saudi adalah Muhammad bin Nayef. Dia adalah putra mahkota dan wakil perdana menteri pertama dari Arab Saudi. Dia juga penerus Raja Salman dari generasi ketiga, kekayaanya bersihnya mencapai US$6 miliar.

Dan pada urutan ketiga adalah Mohammad bin Salman, sang wakil mahkota dan wakil perdana menteri kedua Arab Saudi. Dia juga menjabat menteri pertahanan Arab Saudi dengan kekayaan bersih mencapai US$3 miliar.

Urutan keempat, adalah Khalid bin Abdullah yang miliki bisnis Juddmonte Farms dengan kekayaan bersih US$1,8 miliar. Lalu pada urutan kelima ada Bandar bin Sultan yaitu Sekretaris Jenderal keamanan nasional, dengan kekayaan bersih US$850 juta.

Sedangkan, untuk urutan keenam ada Ali Al-Naimi yaitu Menteri Perminyakan dan Mineral dengan kekayaan bersih adalah US$ 800 juta. Urutan ketujuh ada Tawfiq Al Rabiah Menteri Perdagangan dan Industri dengan kekayaan bersih US$720 juta.

Peringkat kedelapan ada Adel al-Jubeir yaitu diplomat Arab Saudi dan menteri urusan luar negeri dari tahun 2015 dengan kekayaan bersih US$500 juta. Dan urutan kesembilan yaitu Adel Fakeih mantan Wali Kota Jeddah dengan kekayaan bersih US$470 juta.

Dan pada urutan terakhir atau ke 10 ada Ibrahim Abdulaziz Al-Assaf yaitu Menteri Keuangan dari Arab Saudi. Ibrahim Abdulaziz Al-Assaf diperkirakan miliki kekayaan bersih sebesar US$390 juta. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya