Laba Bersih Pertamina Anjlok 25 Persen

Ilustrasi Stok BBM Pertamina Ditambah
Sumber :
  • ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

VIVA.co.id – Laba bersih PT Pertamina turun 25 persen pada kuartal I-2017. Disebutkan, penurunan laba bersih ini lebih disebabkan naik turun harga minyak dunia.

Gara-gara HTI Pertamina Rugi Rp11 Triliun, Cek Faktanya

Direktur Utama Pertamina, Elia Massa Manik, memaparkan, laba bersih pada kuartal I-2017 tercatat sebesar US$760 juta yang turun sebesar 25 persen dibanding realisasi periode yang sama pada tahun lalu sebesar US$1,01 miliar.

"Memang terlihat bahwa dengan naik turunnya harga minyak, tingkat keuntungan kami menurun sekitar 25 persen," kata Elia di kantor pusat Pertamina, Rabu 24 Mei 2017. 

Kisah Dokter Nova saat Ahok Hampir Meninggal di Penjara

Dia menerangkan, naik turunnya harga minyak dunia itu tidak diiringi dengan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), sehingga perseroan harus melakukan subsidi silang dari pendapatan.

"Kalau kuartal I-2016 itu Indonesia Crude Price (ICP) atau harga minyak mentah dunia rata-rata US$30,2 per barel, di kuartal I-2017 itu mengalami peningkatan signifikan jadi US$51,03 per barel," kata dia. 

Besok, Bos Pertamina Bongkar Kisah Nyata Ahok di Penjara

Elia mengungkapkan, pendapatan Pertamina pada kuartal I-2017, tercatat sebesar US$10,15 miliar atau lebih tinggi dari capaian kuartal I-2016 sebesar US$8,55 miliar. Sementara itu, laba sebelum bunga, pajak, depresiasi, dan amortisasi (EBITDA) pada kuartal I-2017 tercatat sebesar US$1,89 miliar atau menurun dibanding periode sama 2016 sebesar US$2,18 miliar. 

Sementara itu, realisasi belanja modal (capital expenditure/capex) kuartal I-2017 adalah US$1,1 miliar atau naik dari kuartal I-2016 sebesar US$0,36 miliar.

"Hal ini karena investasi yang dilakukan tahun sebelumnya, dibayarkan di kuartal I-2017," ujar dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya